CARA MEMBUAT GAMBAR GIF / ANIMASI BERGERAK SECARA ONLINE

Ingin membuat gambar GIF atau animasi bergerak GIF ? Kali ini blog IndoINT.com akan mengupas cara membuat gambar Gif sederhana dengan metode online tanpa harus menggunakan berbagai tool pengolah gambar. Secara umum GIF merupakan suatu format pada gambar yang sudah dikompres menggunakan CompuServe. Format GIF bisa menyimpan paling banyak 8 bit image dan cuma bisa dipergunakan dalam mode bitmap, index color dan grayscale.

Saat ini kebanyakan gambar animasi Gif biasa digunakan untuk DP BBM atau sejenisnya karena format gif ini memang format paling standar untuk publikasi elektronik & internet. Ada banyak sekali situs situs di internet yang bisa digunakan untuk membuat gambar animasi Gif seperti :
  • Giftmaker.me
  • Giphy.com/create/giftmaker
  • Ezgif.com/maker
  • Giftcreator.me
  • Gif-animator.com
  • Dll

Anda bisa menggunakan beberapa gambar / tulisan untuk dijadikan gambar animasi Gif, agar lebih jelas berikut contoh cara membuatnya.

CARA MEMBUAT ANIMASI GAMBAR BERGERAK 


1. Siapkan dahulu beberapa gambar yang ingin dibuat menjadi GIF (digabungkan), contohnya 4 gambar / tulisan dibawah ini :




 2. Kunjungi situs untuk membuat Gif, contohnya www.gifmaker.me, lalu klik UPLOAD


3. Pilih file file gambar yang dimaksud, lalu klik OPEN


4. Jika semua gambar sudah diupload maka akan muncul pada Control Panel, anda bisa mengubah ukuran Canvas, atau mengatur kecepatan animasi. Jika sudah klik CREATE GIF ANIMATION


5. Klik DOWNLOAD GIF untuk mengunduhnya.


Contoh gif yang sudah berhasil dibuat akan menjadi animasi bergerak seperti gambar bergerak dibawah ini.


Itulah cara membuat gambar GIF animasi bergerak, lalu kenapa gambar tersebut bisa bergerak ? ini dikarenakan format GIF mendukung penggunaan multiple bitmap sehingga pada satu file bisa menghasilkan gambar animasi. Selain digunakan untuk DP BBM, gambar format GIF ini juga biasa digunakan untuk ikon, atau banner di internet. Selamat mencoba :)
Sumber http://www.berbagiinfo4u.com/

0 Response to "CARA MEMBUAT GAMBAR GIF / ANIMASI BERGERAK SECARA ONLINE"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel