Doa Agar Terhindar dari Musibah yang Tiba-tiba Datang

Blog Khusus Doa - Musibah yang datang secara tiba-tiba seperti kematian yang tiba-tiba datang tentu sangat menakutkan bagi setiap orang, dan tentunya tidak ada satu orang pun yang ingin mengalaminya. Namun yang pasti, yang namanya musibah tidak ada satu orang pun yang mengetahuinya, kapan musibah itu akan terjadi.

Maka dari itu, sebagai manusia biasa hendaklah kita selalu waspada, berhati-hati dalam segala hal agar supaya sebisa mungkin terhindar dari musibah, termasuk musibah yang datang secara tiba-tiba yang begitu mengejutkan. Selain itu, kita juga dianjurkan untuk selalu berdoa minta perlindungan, memohon kepada Yang Maha Kuasa agar terhindar dari segala bahaya yang ada di sekeliling kita.

Bacaan Doa Terhindar dari Musibah yang Datang secara Tiba-tiba akan kami paparkan pada halaman ini. Sebagaimana dilansir dari laman Era Muslim, bahwasanya suatu ketika putera sahabat Utsman bin Affan radhiyallahu ’anhu bernama Aban bin Ustman rahimahullah meriwayatkan sebuah hadits Nabi Muhammad SAW yang di dalamnya terdapat doa untuk memohon perlindungan Allah Ta’ala agar tidak tertimpa musibah yang datang secara mengejutkan.

 tentu sangat menakutkan bagi setiap orang Doa Agar Terhindar dari Musibah yang Tiba-tiba Datang
Ilustrasi: Berdoa Agar Terhindari Musibah yang Datang secara Tiba-tiba


Adapun lafadz doanya adalah sebagai berikut lengkap dalam bahasa arab, tulisan latin serta terjemahannya. 

بِسْمِ اللَّهِ الَّذِي لَا يَضُرُّ مَعَ اسْمِهِ شَيْءٌ فِي الْأَرْضِ وَلَا فِي السَّمَاءِ وَهُوَ السَّمِيعُ الْعَلِيمُ

BISMILLAAHIL LADZII LAA YADLURRU MA’AS MIHI SYAI’UN FIL ARDLI WALAA FIS SAMAA’I WAHUWAS SAMII’UL ‘ALIIM
Artinya :
Dengan nama Allah, dengan nama-Nya tidak akan berbahaya sesuatu yang ada di bumi maupun yang ada di langit, dan Dia Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui

Itulah Doa Supaya Terhindar dari Musibah yang Datang Secara Tiba-tiba yang patut kita amalkan setiap hari. Perlu diketahui, Rasulullah SAW menganjurkan agar doa tersebut diatas dibaca sebanyak tiga kali di waktu pagi dan tiga kali di waktu sore, maka orang itu akan terhindar dan/atau tidak akan terkena musibah yang datang secara tiba-tiba.


Berikut adalah haditsnya :

عَنْ أَبَانَ بْنِ عُثْمَانَ عَنْ عُثْمَانَ أَنَّ النَّبِيَّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ مَنْ قَالَ بِسْمِ اللَّهِ الَّذِي لَا يَضُرُّ مَعَ اسْمِهِ شَيْءٌ فِي الْأَرْضِ وَلَا فِي السَّمَاءِ وَهُوَ السَّمِيعُ الْعَلِيمُ ثَلَاثَ مَرَّاتٍ لمْ َفْجَأْهُفَاجِئَةُ بَلَاءٍ حَتَّى اللَّيْلِ وَمَنْ قَالَهَا حِينَ يُمْسِيلَمْ تَفْجَأْهُ فَاجِئَةُ بَلَاءٍ حَتَّى يُصْبِحَ إِنْ شَاءَ اللَّهُ

Artinya :
Dari Aban Bin Utsman dari Utsman bahwa Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: "Barangsiapa membaca ‘BISMILLAAHIL LADZII LAA YADLURRU MA’AS MIHI SYAI’UN FIL ARDLI WALA FIS SAMAA’WAHUWAS SAMII’UL ‘ALIIM’ (dengan nama Allah, dengan nama-Nya tidak akan berbahaya sesuatu yang ada di bumi maupun yang ada di langit, dan Dia Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui) sebanyak tiga kali, maka tidak akan ditimpa musibah mengejutkan hingga malam hari, dan barangsiapa membacanya di waktu sore maka tidak akan ditimpa musibah mengejutkan hingga pagi hari jika Allah menghendaki." (HR. Ahmad - 497)

Untuk itu, mulai sekarang marilah kita mengamalkan doa diatas disetiap pagi dan sore hari sebanyak tiga kali, agar kita terhindar dari musibah yang tiba-tiba datang, seperti kematian secara tiba-tiba dan musibah-musibah lainnya. Amien. 

Sumber Referensi :  EraMuslim.com

Sumber https://www.blogkhususdoa.com/

0 Response to "Doa Agar Terhindar dari Musibah yang Tiba-tiba Datang"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel