APA ITU ROOT ANDROID ? DAN FUNGSI ROOT PADA ANDROID

Apa itu Root Android ? Root atau Rooting merupakan suatu cara yang dilakukan oleh seseorang untuk memberikan akses root pada dirinya sendiri terhadap suatu perangkat, misalnya ponsel dan tablet. Sedangkan root pada Android berarti membuka akses root terhadap sistem Android. Hal ini sebenarnya sama dengan akses administrator pada Windows ataupun menjalankan sudo di Linux. Selain itu, rooting juga akan berbeda caranya pada setiap perangkat Android. Jadi, Anda mungkin bisa melakukan rooting pada suatu perangkat, namun tidak bisa melakukan hal yang sama dengan alat yang sama pada perangkat lainnya.

FUNGSI ROOT PADA ANDROID


aplikasi video recorder, scanner, mengganti font dan lain sebagainya.

Selain berhubungan dengan aplikasi, root pada Android juga berfungsi untuk melakukan flash pada ROM. Sehingga nantinya pengguna dapat melakukan upgrade atau Custom ROM dengan sangat mudah. Memungkinkan memori diperluas hingga tingkat yang maksimal. Selain itu juga, banyak pengguna Android yang melakukan root pada perangkatnya untuk melakukan kustomisasi tampilan secara ekstrim. Pengguna dapat melakukan editing mulai dari intro hingga bagian yang terdalam, seperti keyboard, gesture control, animasi, tema Android, layar kunci, menghapus atau mengkostumisasi aplikasi bawaan ponsel dan fitur-fitur lainnya.

Lebih dari itu semua, fungsi root pada Android saat ini sudah lebih unik dibanding kebanyakan orang tahu. Sebagian orang membuat percobaan yang mana ternyata akses root pada Android Mereka dapat meningkatkan kecepatan dan performa, bahkan dalam keadaan multitasking. Selain itu, sudah banyak developer yang membuat mini apk yang fungsinya untuk meningkatkan akses root. Sehingga nantinya kustomisasi akan lebih ekstrim lagi, seperti meningkatkan performa dan umur baterai, mengatur prosesor, overdrive, backup data dan lain sebagainya.

Meski begitu, root pada Android datang bukan tanpa cacat. Anda sebagai pengguna perangkat Android harus memikirkan terlebih dahulu sebelum melakukan rooting. Karena pasalnya ada beberapa dampak negatif yang mungkin terjadi setelah melakukan tindakan tersebut, seperti data yang terhapus, kehilangan garansi ataupun kerusakan sistem akibat salah ketika melakukan pengaturan.

Lihat juga : Cara Root Android dengan Kingoroot
Sumber http://www.berbagiinfo4u.com/

0 Response to "APA ITU ROOT ANDROID ? DAN FUNGSI ROOT PADA ANDROID"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel